Kamis, 18 September 2014

jurnal umum

Jurnal Umum.  Sebelum kita membuat Jurnal umum, kita coba untuk terlebih dahulu mengetahui definisi dari Jurnal Umum. Pengertian Jurnal Umum adalah Jurnal (dalam bahasa Inggris Journal) adalah catatan akuntansi permanen yang pertama (book of original entry), yang digunakan untuk mencatat transaksi keuangan perusahaan secara kronologis dengan menyebutkan akun yang di Debet maupun yang di Kredit (Wikipedia).
Dari pengertian tersebut di ketahui bahwa prses siklus akuntansi dimulai pada pase Jurnal Umum ini. Jurnal umum juga biasa di kenal dengan istilah catatan harian berupa formulir yang berisi catatan aktifitas keuangan harian suatu perusahaan sesuai urutan tanggal transaksi.
Dalam kasus Ibu Rina pada artikel Contoh soal persamaan dasar akuntansi sebelumnya akan kita jadikan sebagai contoh kasus dalam Contoh Soal Jurnal Umum :
1/10/13 Ibu Reni menyetor uang tunai sebesar  100.000.000 sebagai modal awal membuat usaha Toko Sembako

Kas 100.000.000
Modal Usaha
 100.000.000
2/10/13 Ibu Rina mengontrak sebuah ruko kecil dengan sewa  5.000.000 pertahun dan langsung di bayarkan selama 5 tahun.

Sewa Dibayar Dimuka 25.000.000
Kas
 25.000.000
4/10/13 Ibu Rina melakukan pembelian etalase dan rak dalam melengkapi toko tersebut sebesar  10.000.000 yang di bayar tunai

Inventaris Toko  10.000.000
Kas
 10.000.000
6/10/13 Ibu Rina membeli sebuah Komputer dan meja kerja senilai  6.000.000 masing-masing 5.000.000 untuk computer di kredit dan 1.000.000 untuk meja yang di bayar tunai

Inventaris Kantor  6.000.000
Kas
 1.000.000
Utang Dagang
 5.000.000
7/10/13 Ibu Rina kembali melakukan pembelian barang dagangan sebesar  65.000.000 dengan rincian 40.000.000 di bayar tunai dan selebihnya di kredit.

Pembelian 65.000.000
Kas
 40.000.000
Utang Dagang
 25.000.000
9/10/13 Setelah buka ibu rina memperoleh pelanggan pertamanya dengan pembelian 1.500.000 di bayar tunai

Kas  1.500.000
Penjualan
 1.500.000
11/10/13 Ibu rina kembali menjual dengan penjualan yang banyak sekitar  5.000.000 di bayar tunai

Kas 5.000.000
Penjualan
5.000.000
12/10/13 Penjualan hari ini sebesar 10.000.000, namun 2.500.000 di lakukan secara kredit

Kas 5.000.000
Piutang Dagang 5.000.000
Penjualan
 10.000.000
14/10/13 Ibu Rina berhasil menjual lagi dengan penjualan sebesar 10.000.000 secara tunai

Kas 10.000.000
Penjualan
10.000.000
16/10/13 Ibu rina melakukan pembelian barang sebesar 20.000.000 dan membayar hutangnya sebesar  5.000.000

Pembelian 20.000.000
Utang 5.000.000
Kas
25.000.000
18/10/13 Ibu rina kembali menjual dengan nilai  10.000.000 dan kali ini hanya memperoleh penjualan tunai sebesar 2.500.000 dan selebihnya di kredit.

Kas 2.500.000
Piutang Dagang 7.500.000
Penjualan
10.000.000
20/10/13 Ibu Rina menjual lagi dengan penjualan sebesar 5.000.000 tunai.

Kas 5.000.000
Penjualan
5.000.000
21/10/13 Ibu Rina menerima piutang sebesar 5.000.000.

Kas 5.000.000
Piutang Dagang
5.000.000
23/10/13 Ibu rina kembali menjual  10.000.000 dan kali ini tunai sebesar  5.000.000

Kas 5.000.000
Piutang Dagang 5.000.000
Penjualan
10.000.000
25/10/13 Ibu rina membayar beban Listrik sebesar  150.000 dan Air sebesar  50.000

Beban Lsitrik 150.000
Beban Air 50.000
Kas
200.000
27/10/13 Ibu rina Melakukan pembelian sebesar 30.000.000 dan membayar hutangnya sebesar  5.000.000

Pembelian 30.000.000
Utang Dagang 5.000.000
Kas
35.000.000
29/10/13 Ibu Rina kembali memperoleh piutang sebesar  2.500.000

Kas 2.500.000
Piutang
2.500.000
30/10/13 Ibu rina kali ini berhasil menjual lagi sebesar  5.000.000 secara kredit

Piutang Dagang 5.000.000
Penjualan
5.000.000
Jika jurnal tersebut di atas dalam Kertas Jurnal Umum maka akan terlihat pada garbar berikut :
Contoh Soal Jurnal Umum
sumber : http://akuntansi-id.com/214-contoh-soal-jurnal-um

1 komentar:

  1. Terima kasih atas informasinya. Artikel ini sangat bermanfaat.

    Jangan lupa kunjungi website kami, barangkali kamu membutuhkan software akuntansi online untuk jurnal keuangan usaha dan toko.

    https://www.unitysis.com/

    BalasHapus